Minggu, 13 Mei 2012

Cumi Tumis Hitam

Kenal jenis masakan cumi hitam sejak jadi menantu Oma. Suatu hari di meja makan ada suguhan hitam2 yang ternyata cumi dimasak dengan tintanya sekaligus. Saat itu saya "ngeri" mau nyicip dan heran kenapa orang2 sini suka. Jadi di hari lain saya coba cicip, seru juga, tidak pahit dan ngeri seperti yg saya bayangkan, enak.
Sekarang sudah bisa masak cumi hitam sendiri yang ternyata tidak terlalu sulit :)

Bahannya :
Cumi cuci tapi biarkan kantung tintanya
Bawang merah dan putih, iris tipis
Kunyit dan Jahe, iris tipis
(Bisa ditambah irisan cabe besar / cabe keriting untuk pedas)

Cara Memasak :
Tumis sampai harum bawang merah, putih, jahe, kunyit. Masukkan cumi dan sedikit air. Aduk2 hingga tinta pecah dan berwarna hitam. Diamkan hingga air habis, tuang minyak goreng sedikit agar tidak lengket.

Jadi deh..


Tidak ada komentar:

Posting Komentar