Beberapa minggu terakhir sedang mewabah batuk pilek serumah. Terutama batuk-batuknya itu yang bikin ngga bisa tidur, dan juga berisik ganggu yang lain. Zidan, adik Bisma termasuk korbannya. Malam ini alhamdulillah mulai bisa tidur agak tenang, dengan modal doa2 - minyak kayu putih - vitacimin - scott emulsion - sirup obat batuk pilek (pelancar pernafasan dengan gangguan cairan kental) sudah hampir 3 hari. Bismillah
Sebetulnya pengen cerita serunya adaptasi sekolah baru Bisma di SD Al Masoem Rancaekek. Berhubung belum full of skill mindahin foto dari hp ke jenis laptop "baru" ini, jadi kurang asik mau postingnya.
Bawaan buku paket dan buku tulis terasa berat di ransel anak kelas 1 SD. Ditambah baju ganti (untuk jaga-jaga saja karena fullday school). Buku teks pelajarannya padat tulisan, kecuali buku bahasa inggris masih banyak gambar. Rasanya buku pelajaran kelas 1 jaman saya dulu yang masih tulisannya besar-besar dan jarang :D
Generasi sekarang memang lebih cepat perkembangannya.. ck ck ck
Seragam hari selasa dan rabu Bisma putih dan oren. Hari ini kotor sekali, tadi sore saya coba rendam dengan detergen dicampur cairan Vani** sesuai iklan :p
Malam begini sudah rebahan jadi bangkit karena ingat rendaman Vani** itu maksimal 6 jam dan 1 jam maksimal untuk pakaian warna (entah apa resikonya kalau lebih dari itu). Hasil kucekan tangan ya lumayan noda hitam2 di celana memudar (atau kemakan iklan aja ini ya,, hehe)
Besok subuh harus bangun lebih cepat, mau antar Yangkung ke depan komplek untuk cari bis tujuan Kampung Rambutan yang berangkat dari Ciakar Sumedang. Setelah itu masak sarapan Bisma dan bekal snack - makan siang di sekolah karena tidak pakai katering sekolah (tapi pakai katering Bubeez, cmiwiww).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar